Talang-NU_Tegal
Pelantikan Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Talang Masa Khidmat 2022-2027.
Acara yang digelar pada Sabtu (7/5) di Gedung MWC NU Talang dikemas dengan acara Halal Bi Halal dan peresmian Gedung Sarana Olah Raga Badminton yang berada di area gedung MWC NU Talang.
Ketua penyelenggara acara Mas Heri menyampaikan kegiatan pelantikan dikemas dalam acara halal bi halal dan peresmian sarana badminton diharapkan mampu mendongkrak animo warga NU untuk menghidupkan dan meramaikan gedung MWC NU yang sudah ada.
“Kami berharap warga Nahdliyin di Kecamatan Talang ikut bersama sama berkegiatan di gedung yang sudah dibangun bersama oleh warga NU se Kecamatan Talang”. ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama ketua MWC NU Talang, Lutfi Aji mengajak kepada segenap lembaga dan ranting se Kecamatan Talang untuk bergerak bersama – sama untuk menyongsong NU ke depan.
“Sebagai pengurus MWC kami bukanlah siapa-siapa tanpa keberadaan dan peran lembaga dan ranting NU. Lembaga dan rantinglah ujung tombak pelaksanaan program – program organisasi. Untuk itu kami harap semua kader mampu mengambil bagian dan peran masing – masing untuk bergerak bersama-sama menyongsong NU di masa mendatang, kader NU tentu bukan mereka yang mengaku pejuang NU namun merekalah yang berperan nyata untuk kebesaran organisasi” tegasnya.
Sementara itu ketua PCNU Kabupaten Tegal, Muntoyo menyampaikan pelantikan ini harus mampu menjadi momentum konsolidasi organisasi NU di Kecamatan Talang.
“Kami berharap momen ini (pelantikan-red) mampu menjadi pijakan awal MWC NU Talang untuk bergerak menjalankan organisasi dengan semangat dan senantiasa dalam koordinasi” ungkapnya.
Masih menurut Pak Mun (Sapaan akrabnya), harapannya gedung MWC NU Talang dengan sarana olahraganya mampu termanfaatkan dengan optimal baik untuk organisasi maupun warga NU.
“Gedung ini merupakan kebanggaan warga NU di Kecamatan Talang, pembangunannya merupakan hasil kerja keras dan kontribusi seluruh warga NU untuk itu kami berharap investasi ini mendapatkan bagi hasil berupa kemanfaatan untuk jamaah dan jamiyah Nahdlatul Ulama” imbuhnya.
Sementara itu Said Aqil Siradj yang didaulat untuk memberikan mauidzoh mengingatkan untuk kembali menguatkan keilmuan warga NU mengingat tantangan ke depan semua segmen harus dikuatkan dan NU masih butuh kader – kader yang kuat dalam penguasaan keilmuan.
Hadir dalam acara tersebut Bupati Tegal Umi Azizah, Forkompimcam, Segenap Ranting NU se Kecamatan Talang.
Kontributor : eL Bahry