HARAPKAN PERAN NAHDLIYIN, KPU KAB TEGAL AUDIENSI PCNU
Slawi_ NU-Tegal
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tegal mengadakan audiensi dengan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tegal dalam rangka sosialisasi tahapan pemilu tahun 2024. Acara yang digelar pada Selasa (19/7) menempati ruang rapat gedung PCNU Kabupaten Tegal.
Ketua KPU Kabupaten Tegal Nurokhman, S.Ag., M.SI. selain mohon doa restu dari PCNU untuk suksesnya pemilu juga menyampaikan harapannya agar PCNU bersama kader NU (Nahdliyin) di Kabupaten Tegal ikut berpartisipasi aktif dalam suksesi penyelenggaraan pesta demokrasi pemilu 2024.
“Hari ini kami jajaran komisioner KPU Kabupaten Tegal mengharapkan doa restu dari para ulama NU Kabupaten Tegal agar kami diberi kekuatan dan sukses dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 yang tahapannya sudah dimulai, selain itu kami juga berharap kader – kader NU yang ada di semua daerah di Kabupaten Tegal dapat berpartisipasi aktif khususnya kesiapan menjadi bagian dari ad-hock (penyelenggara) yang memang membutuhkan banyak personel” ungkapnya
Masih menurut Nurrokhman, kebutuhan kader terbaik untuk suksesnya penyelanggaraan menjadi sangat penting mengingat pelaksanaan pemilu sebelumnya dimana KPU Kabupaten menemui kesulitan dalam rekruitmen penyelenggara khususnya di tingkatan desa.
“Penyelenggaraan pemilu terakhir pada 2019 kami cukup kesulitan dalam pemenuhan kebutuhan penyelenggara pemilu khususnya di tingkatan desa, untuk itu kami berharap PCNU yang memiliki jejaring sampai ke desa mampu membantu kami dalam mendorong kader – kader terbaiknya untuk berpartisipasi aktif dalam penyelenggaraan pemilu tahun 2024 nanti” imbuhnya.
Sementara itu komisioner KPU Kabupaten Tegal yang lain Himawan Tri P. S.Sos. mengungkapkan masih belum tercapainya target partisipasi pemilih pada perhelatan pemilu 2019. Melalui PCNU dia berharap pada pemilu 2024 tingkat kehadiran pemilih pada pemilu nanti mampu mencapai target 77,5 % tingkat kehadiran.
“Sesuai data yang kami miliki, pada pemilu 2019 kehadiran pemilih sudah sampai pada 74 % dari 77,5 % target yang ditetapkan. Dan PCNU dengan struktur lembaga dan badan otonom dengan jaringan struktural sampai di tingkatan desa kami yakin akan menjadi salah satu kunci kesuksesan penyelanggaraan pemilu nanti. Untuk itu melalui PCNU kami berharap dapat dilaksanakan optimalisasi tingkat kehadiran pemilih di TPS untuk menggunakan hak suara pada saat pemilu 2024 nanti” ujar komisioner KPU Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM itu.
Tak ketinggalan Muhammad Fasihin, Se., MM. Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu disamping menyampaikan teknis tahapan pelaksanaan pemilu juga mengungkapkan bahaya hoax yang menjadi salah satu ancaman terhadap suksesnya penyelenggaraan pemilu untuk itu KPU Kabupaten tegal menjamin independensi Komisioner KPU dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 yang bebas dari intervensi pihak manapun yang ingin menodai demokrasi di Kabupaten Tegal.
“Salah satu indikasi suksesnya pemilu adalah berjalannya seluruh tahapan dengan lancar dan sukses, dan dari banyaknya faktor yang mempengaruhi, munculnya Hoax atau berita bohong menjadi ancaman serius terhadap lancarnya pemilu, untuk itu kami berharap PCNU dan KPU Kabupaten Tegal bisa bersama – sama mengantisipasi munculnya Hoax terkait pemilu dan kami menjamin independensi kami sepanjang perjalanan kami sebagai penyelenggara pemilu” ungkapnya.
Sementara itu ketua PCNU Kabupaten Tegal, H. Muh. Muntoyo menyampaikan apresiasi kepada KPU Kabupaten Tegal atas kunjungan dan komunikasi yang dibangun bersama demi lancar dan suksesnya penyelenggaraan pemilu tahun 2024.
“Kami atas nama PCNU Kabupaten Tegal menyambut baik inisiasi dan komitmen KPU Kabupaten Tegal untuk membangun komunikasi dan kerjasama dalam penyelenggaraan pemilu 2024 dan sebenarnya tanpa adanya acara inipun kami selaku warga negara wajib menyukseskan pemilu. Untuk itu Insya Allah kami akan tindaklanjuti melalui lembaga yang ada sesuai dengan kompetensinya untuk menjadi leading sektor dalam program suksesi penyelanggaraan pemilu 2024” ungkapnya.
Senada dengan HM. Muntoyo, Sekretaris PCNU Kabupaten Tegal Ryan Saeful Rizal menyikapi dengan rencana PCNU Kabupaten Tegal melalui Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (LAKPESDAM) untuk mempersiapkan kader – kader NU baik di tingkatan Kecamatan maupun Desa untuk berpartisipasi dalam suksesnya penyelenggaraan Pemilu.
“Kami memiliki lembaga yang memang konsen di bidang pemberdayaan sumber daya manusia, dan kami yakin suksesnya pemilu juga ditopang kualitas penyelenggaranya, untuk itu melalui Lakpesdam kami akan mengajak dan sekaligus memberikan pembekalan bagi para kader NU yang siap untuk mendaftar sebagai penyelenggara baik di tingkatan kecamatan maupun desa. Sehingga jika memang kader – kader kami dipercaya untuk penjadi penyelenggara sudah mampu untuk bekerja dengan baik dan profesional” ungkap kader muda NU ini mantap.
Hadir dalam acara audiensi dan sosialisasi tersebut jajaran Komisioner KPU Kabupaten Tegal, jajaran PCNU Kabupaten Tegal baik syuriah maupun tanfidziyah. Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Rais Syuriah PCNU Kabupaten Tegal KH. Nawawi Azhari dan diakhiri dengan penyerahan cindera mata dari KPU Kabupaten Tegal.
Kontributor : eL Bahry