Dukuhwaru_NU Tegal
Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Dukuhwaru kembali menggelar Silaturahim bersama segenap badan otonom dan ranting NU se Kecamatan Dukuhwaru. Acara yang digelar pada Sabtu (2/9) bertempat di Masjid Nurul Hikmah Desa Sindang Kecamatan Dukuhwaru.
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tegal H. Ahmad Saiful Bahri,M.Pd. dalam sambutannya mengingatkan kepada segenap jamaah untuk tetap solid dan menguatkan semangat khidmat untuk organisasi khususnya dalam menyambut tahun politik di tahun 2024 nanti.
“MWCNU Dukuhwaru menjadi salah satu MWC di Kabupaten Tegal yang hari ini memiliki komitmen kuat dalam menjalankan roda organisasi, untuk itu mari kita jaga semangat ini khususnya mnghadapi pemilu tahun depan” ungkapnya.
Secara terpisah Sekretaris MWCNU Dukuhwaru Nur Kholish kepada NU Tegal menyampaikan acara Silaturahim ini merupakan agenda rutin MWC sebagai program reguler keluarga besar MWCNU Dukuhwaru.
“Alhamdulillah dengan agenda rutin ini kami di MWCNU Dukuhwaru sangat terbantu dalam menjaga soliditas organisasi serta untuk sosialisasi program dan kegiatan. Dengan ini pula ketercapaian program diharapkan lebih optimal” ungkapnya
Sesuai pantauan NU Tegal, ratusan warga NU hadir mewakili ranting dan Badan Otonom, tidak ketinggalan pengurus MWCNU Dukuhwaru. Dalam acara ini juga dilaksanakan santunan anak yatim sebagai komitmen program sosial MWCNU melalui KOIN NU.
Acara puncak Mauidloh Hasanah oleh KH. Lutful Hakim yang juga salah satu pengurus Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) Kabupaten Tegal.
Kontributor : Ega